Kombes Kamal Ungkap Kelompok yang Membakar Rumah Guru dan Tenaga Kesehatan, Ternyata
jpnn.com, JAYAPURA - Polda Papua sudah mengidentifikasi pelaku yang melakukan aksi pembakaran terhadap sebelas unit rumah dinas tenaga kesehatan dan guru di Distrik Baya Biru, Kabupaten Paniai, Sabtu (19/3) malam.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Mustofa Kamal mengatakan pembakaran merupakan kelompok kriminal bersenjata (KKB).
"Kelompok ini adalah pecahan dari kelompok Undius Kogoya dan keberadaan mereka ada di Paniai," kata Kamal kepada wartawan, Minggu (20/3) sore.
Perwira menengah ini belum bisa memastikan apa tujuan KKB melakukan aksi pembakaran.
"Masih didalami yang jelas ini sebagai bentuk dari teror buat warga," tegas Kamal.
Lulusan Akpol 1992 ini mengatakan sebelum membakar rumah milik guru dan tenaga kesehatan, KKB sudah menyerang aparat yang sedang melakukan patroli.
"Anggota Pos Pol Ndeotadi 99 melaksanakan kegiatan patroli tiba-tiba ditembaki berulang kali sehingga terjadi aksi balasan," ujar Kamal.
Perwira dengan pangkat tiga melati di pundak ini memastikan situasi terkini di Distrik Baya Biru Kabupaten Paniai sudah kondusif.
Polda Papua mengungkap kelompok yang membakar belasan rumah di Distrik Baya Biru, Pania.
- KKB Tembak Mati Pemilik Kios di Puncak Jaya
- Catatan Kejahatan Jimmy Magai Yogi, Adik Kandung dari Pimpinan Tertinggi KKB
- Keluarga Korban Penembakan Minta Kodam Cenderawasih Klarifikasi soal Tuduhan terkait OPM
- Catatan Kejahatan Basoka, Anak Buah Undius Kogoya yang Dilumpuhkan TNI-Polri
- Jenazah Letda Oktavianus Dimakamkan di TMP dan Dapat Kenaikan Pangkat
- OPM Mengganggu Aktivitas Masyarakat, Panglima TNI: Saya Akan Tindak Tegas