Kombes Rishian Bakal Tindak Tegas Anggotanya yang Terlibat Judi
jpnn.com - KUPANG - Kapolresta Kupang Kombes Rishian Krisna B memberikan peringatan kepada anggotanya agar tidak terlibat dalam perjudian terlebih lagi menjadi bandar judi.
Perwira menengah Polri itu menegaskan akan menindak tegas anggotanya yang terlibat dalam tindak pidana perjudian.
“Saya akan berikan penindakan sesuai dengan hukum yang berlaku dan tegas,” kata Kombes Rishian Krisna di Kupang, Senin (29/8).
Dia menagatakan sebagai Kapolresta selalu mengingatkan sekaligus memberikan penekanan serta peringatan kepada anggotanya agar tidak terlibat perjudian.
Rishian mengatakan dengan sudah disampaikannya penekanan dan peringatan ini, maka apabila ditemukan ada anggota Polresta Kupang Kota yang melanggar pasti akan ditindak tegas.
Menurutnya, penindakan tegas yang diberikan merupakan bagian dari konsekuensi yang didapat oleh anggota Polresta Kupang Kota karena tidak mengindahkan perintah serta imbauan dari atasan.
Rishian menuturkan penegakan hukum yang tegas harus diberlakukan dalam memberantas kasus perjudian di Kota Kupang.
Penegakan hukum tegas itu tidak hanya bagi masyarakat tetapi juga bagi anggota Polri yang terlibat.
Kombes Rishian Krisna B bakal memberikan tindakan tegas kepada anggotanya yang terlibat perjudian.
- 5 Berita Terpopuler: Info OTT Terkini, Salah Satu Gubernur Diamankan KPK, Ada di Sini
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan