Kombes Sambodo: Saya Melarang Anggota Mengawal Moge, Mobil Mewah
jpnn.com, JAKARTA - Pengawalan motor gede (moge) menjadi sorotan masyarakat khususnya pengguna jalan belakangan ini.
Sebab, hal itu dinilai mengganggu aktivitas pengguna jalan lain.
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menegaskan, pihaknya melarang mengawal motor gede.
"Kebijakan Dirlantas Polda Metro Jaya melarang anggota saya mengawal moge, mobil mewah, dan pesepeda," ujar Sambodo kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Senin (15/3).
Kebijakan itu dikeluarkan, kata Kombes Sambodo, karena dianggap menimbulkan kecemburuan masyarakat.
"Pengawalan yang dilakukan polisi itu sering menimbulkan kecemburuan masyarakat," katanya.
Pada Jumat (12/3) lalu viral di media sosial mobil sport Porsche ditilang di Off Ramp Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur.
Kelompok mobil itu melakukan protes atas aksi tilang yang dilakukan Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Akmal. Kemudian, mereka mengeluarkan klarifikasi.
Pengawalan motor gede menjadi sorotan masyarakat khususnya pengguna jalan belakangan. Dirlantas Polda Metro Jaya langsung bereaksi.
- Viral Pria di Bandung Diduga Onani saat Mengayuh Odong-Odong, Polisi Bergerak
- Eks Kasat Reskrim Polres Jaksel Bakal Dipecat? Propam Periksa AKBP Gogo
- AKBP Bintoro Ditahan Propam Polda Metro Jaya
- DPR Usul Moge Bisa Masuk Tol, eks Wakapolri Oegroseno Beri Syarat Begini
- Eks Kasatreskrim Polres Jaksel Dilaporkan Atas Dugaan Pemerasan
- Ini Komplotan Perampok Spesialis Rumah Kosong di Jakarta