Kombes Sumardji Prihatin Gegara Banyak Pemain Timnas Indonesia tak Hadir
jpnn.com - Manajer Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday Kombes Sumardji tak bisa menyembunyikan kekecewaannya.
Pasalnya, dari 26 nama yang dipanggil untuk menjalani latihan, baru delapan pemain yang bergabung. Kok bisa?
Latihan perdana Timnas Indonesia untuk menghadapi Palestina pada FIFA Matchday 14 Juni nanti sudah dimulai di Surabaya pada Selasa (6/6).
Kedelapan pemain yang hadir itu ialah Rafael Struick, Ivar Jenner, Sandy Walsh, Andy Setyo, Syahrul Trisna, Dendy Sulistyawan, Dimas Drajad, dan Fachruddin Aryanto.
Melihat sesi latihan perdana dihadiri kurang dari sepertiga pemain, Kombes Sumardji mengaku tak habis pikir.
Pasalnya, saat ini sedang tidak ada agenda pertandingan atau kompetisi. Namun, untuk klub yang menjalani play-off menuju Asia, dia bisa memaklumi.
"Bisa dilihat yang hadir sampai saat ini baru delapan pemain. Jujur saja, saya prihatin," katanya.
Sumardji yang menjadi manajer Timnas Indonesia memiliki tugas untuk mengawal persiapan tim agar maksimal menjelang laga uji coba internasional.
Gara-gara hanya delapan pemain yang datang di latihan perdana Timnas Indonesia di Surabaya, Manajer Kombes Sumardji prihatin
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional