Kombes Zulpan Beber Motif Penembakan di Cengkareng, Ternyata
jpnn.com - JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan menyebut motif penembakan yang terjadi di bank swasta dan toko serbaada (toserba) di kawasan rumah toko (ruko) Cengkareng, Jakarta Barat, bukan untuk merampok bank.
Saat ini, kata dia, polisi masih terus melakukan penyidikan peristiwa penembakan yang terjadi pada Kamis (18/8) dini hari tersebut.
"Itu masih penyidikan, tetapi motifnya dipastikan bukan untuk merampok bank," kata Kombes Zulpan saat dihubungi wartawan, Senin (22/8).
Perwira menengah Polri ini menjelaskan bahwa bank swasta yang berada di lokasi penembakan tidak mengalami kerusakan berarti atau kerugian materiel.
"Tidak ada kerusakan berarti pada bank dan tidak ada kerugian materiel, artinya tidak ada uang hilang," ungkapnya.
Dia mengatakan bahwa pelaku yang melepaskan tembakan di dalam kompleks pertokoan itu adalah orang iseng.
"Ini diperkirakan orang iseng lewat naik motor, terus dia nembak," pungkas Kombes Zulpan.
Sebelumnya, Kapolsek Cengkareng Kompol Ardhie Demastyo mengatakan pelaku menggunakan senjata jenis pistol saat melakukan penembakan pada Kamis (18/8) dini hari sekitar pukul 02.45 WIB.
Kombes Endra Zulpan membeber dugaan motif penembakan di Cengkarang, Jakarta Barat.
- Kasus Kredit Fiktif Rp 55 Miliar Bank BUMN di Sulsel, Polisi Beri Info Begini
- Oknum Anggota DPRD Singkawang Tersangka Kasus Asusila Ditangkap Polisi
- Pilkada Landak 2024: Tim Paslon Karolin – Erani Laporkan Oknum Polres Landak ke Polda Kalbar
- Minta Polisi Cek HP Pegawai Komdigi Pelindung Situs Judi Online, Sahroni: Bongkar Jaringannya!
- Polisi Tangkap Pemuda Penyekap sekaligus Perudapaksa Gadis 11 Hari
- 5 Berita Terpopuler: Kasus Guru Supriyani Berujung Pahit, 6 Polisi Diperiksa Propam, Begini Penjelasannya