Komedian Tessy Ingin Manggung Lagi

jpnn.com - JAKARTA – Lepas dari panti rehabilitasi, Tessy Srimulat tidak ingin berlama-lama berpangku tangan. Aktor dan pelawak senior ini menyatakan ingin kembali manggung di pentas hiburan. Meskipun dia tidak yakin apa ada stasiun TV yang masih mau mempekerjakan dirinya.
“Saya pengen bekerja lagi. Manggung di pentas lawak. Mudah-mudahan ada yang masih mau mempekerjakan saya yang sudah tidak muda lagi,” kata Tessy, Senin (8/2).
Dia melihat banyak komedian muda bermunculan. Terlebih di stasiun TV diadakan acara pencari bakat pelawak muda.
“Bangga juga lihat anak-anak muda yang ganteng dan cantik tertarik dengan dunia lawak. Biasanya kan pelawak itu orangnya jelek kayak saya,” ujarnya sambil tertawa.
Dengan bekerja, lanjut Tessy, dirinya bisa menghilangkan kenangan pahitnya saat jatuh dalam dunia hitam (narkoba, red). Selain itu, dia harus menghidupi keluarganya.(esy/jpnn)
JAKARTA – Lepas dari panti rehabilitasi, Tessy Srimulat tidak ingin berlama-lama berpangku tangan. Aktor dan pelawak senior ini menyatakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lomba Cipta Lagu Gospel Indonesia Digelar, Badai hingga Franky Sihombing Jadi Juri
- Serial Culture Shock Hadirkan Humor dan Edukasi untuk Remaja
- Tetap Terima Tawaran Nyanyi Saat Ramadan Nanti, Aldi Taher: Alhamdulillah Disyukuri
- Tampil di Weekend Project #2 Sound Of Love, Aldi Taher Bawakan Lagu Munaroh
- Terungkap, Penyebab Ayah Wanda Hamidah Meninggal Dunia
- Kiky Saputri Melahirkan Anak Pertama, Suami: Terharu Banget...