Komentar Luis Milla Setelah Shin Tae Yong Bawa Indonesia ke Piala Asia U-20 2023
jpnn.com - Pelatih Persib Bandung Luis Milla mengaku senang dan turut bangga dengan keberhasilan Timnas U-20 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan. Dia memberikan apresiasi untuk Shin Tae Yong.
"Saya ingin mengucapkan selamat kepada Shin Tae Yong yang berhasil membawa Timnas U-20 Indonesia lolos (Piala Asia U-20 2023, red)," katanya, di situs resmi Persib.
Bukan itu saja, Milla senang karena dua pemainnya di Persib, Robi Darwis dan Kakang Rudianto turut menjadi bagian dari kesuksesan skuad berjuluk Garuda Nusantara tersebut.
"Saya selalu senang apabila pemain di klub bisa bergabung dengan tim nasional. Itu sangat penting untuk karier setiap pemain," tutur mantan pelatih Timnas Indonesia pada 2017-2018 lalu.
Robi dan Kakang sejatinya memang menjadi pemain andalan Shin Tae Yong. Namun, mereka tidak selalu mendapatkan menit bermain penuh karena pelatih asal Korea tersebut kerap melakukan rotasi pemain.
Kakang dikenal sebagai pemain yang tangguh dan sering beroperasi di sayap. Umpan-umpannya baik dan jitu, sehingga sering memanjalan rekan-rekannya di lini depan.
Adapun Robi Darwis dikenal sebagai sosok yang bisa dimainkan di beberapa posisi dengan baik. Selain itu, dia juga memiliki lemparan ke dalam yang jauh sehingga kerap menjadi solusi kebuntuan lini depan timnas saat bisa menghasilkan gol.
Kemampuan lemparannya kerap disamakan dengan Pratama Arhan.(dkk/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Begini komentar Luis Milla setelah Shin Tae Yong mengantar Timnas U-20 Indonesia ke Piala Asia U-20 2023.
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad
- Arema vs Persib: Kans Gervane Kastaneer Menggantikan Peran David da Silva
- Rachmat Irianto Absen Sampai Akhir Musim, Pelatih Persib Pasang Opsi Ahmad Agung
- PSSI Cari 10 Kandidat Asisten Pelatih Lokal Pendamping Patrick Kluivert
- Arema vs Persib: Maung Bandung Mencari Pelampiasan, Singo Edan Jadi Korban?
- Erick Thohir Mania Dukung Timnas Indonesia di Bawah Asuhan Patrick Kluivert Tembus Piala Dunia
- Thom Haye tak Sabar Bertemu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Singgung Nostalgia