Komentar Mourinho Soal FFP Jadi Bahan Ejekan Wenger

Komentar Mourinho Soal FFP Jadi Bahan Ejekan Wenger
istimewa

jpnn.com - LONDON- Arsene Wenger meletupkan api permusuhan dengan Jose Mourinho. Pelatih Arsenal itu menjadikan komentar Mourinho terkait Financial Fairplay sebagai bahan olok-olok.

Sebelumnya, Mourinho memang meminta tim yang melanggar aturan FFP dijatuhi pengurangan angka. Ucapan Mourinho ditujukan pada Manchester City yang membeli Wilfried Bony dengan harga mahal.

“Saya pikir kami mendapatkan selera humor di sini. Lihat, aturan FFP harus dihormati oleh semua pihak. Anda harus menghormati Arsenal yang tak pernah bicara tentang hal itu,” terang Wenger di laman Telegraph.

Wenger juga menyindir aktivitas transfer Chelsea pada 2011 lalu. Saat itu, tim berjuluk The Blues tersebut mendatangkan Fernando Torres dan David Luiz dengan harga 75 juta Poundsterling.

“Aturan di Premier League dan Eropa sudah berbeda. Anda harus mengetahuinya. Jadi, semua pihak sudah tahu apa artinya,” tegas pelatih asal Prancis tersebut. (jos/jpnn)

 


LONDON- Arsene Wenger meletupkan api permusuhan dengan Jose Mourinho. Pelatih Arsenal itu menjadikan komentar Mourinho terkait Financial Fairplay


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News