Komisi II DPR Apresiasi Kesiapan Pilkada Kaltim, Rifqinizamy: Tetap Harus Waspada
jpnn.com, JAKARTA - Komisi II DPR melakukan Kunjungan Kerja Spesifik ke Kalimantan Timur (Kaltim) yang dipimpin ketua HM Rifqinizamy.
Rifqinizamy hadir bersama sejumlah politikus, seperti Dede Yusuf dari Fraksi Demokrat dan Mardani Ali Sera dari PKS.
Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik memanfaatkan momen ini untuk menyampaikan kesuksesan pelaksanaan Pemilu 2024 lalu.
"Secara umum partisipasi pemilih saat pilpres dan pileg Februari lalu jauh di atas rata-rata nasional," kata Akmal Malik di Swissotel Nusantara, Ibu Kota Nusantara (IKN), Jumat (8/11).
Secara rinci Akmal menguraikan raihan sukses partisipasi pemilih Kaltim pada pilpres dan pileg lalu yang mencapai 79 persen.
"Kami bersyukur partisipasi pemilih Kaltim di atas rata-rata nasional. Ini adalah keberhasilan bersama antara KPU, Bawaslu, pihak keamanan, masyarakat, dan pemerintah," beber Akmal.
Akmal menegaskan sesuai tugas dan fungsi pemerintah adalah memberi dukungan penyelenggaraan pilkada.
"Kami sangat mendukung proses demokrasi yang diujungtombaki oleh para penyelenggara pemilu," tegas Akmal.
Komisi II DPR melakukan Kunjungan Kerja Spesifik ke Kalimantan Timur (Kaltim) yang dipimpin ketua HM Rifqinizamy untuk melihat kesiapan Pilkada.
- Jika Terpilih, Ridwan Kamil Berjanji Membereskan Masalah Kampung Bayam
- Survei WRC: Dendi-Alif Kalahkan 2 Rivalnya di Pilbub Kukar
- Eks Napiter Qomar Kuntadi Harap Pilkada 2024 Aman dan Damai
- Bawaslu DKI Jakarta Telusuri Dugaan Pengurus RT dan LMK di Cilincing Terlibat Politik Praktis
- Setyo Wahono Berkomitmen Membangun SDM Bojonegoro Unggul Berakhlak & Berdaya Saing
- Pilkada Kabupaten Bandung: Elektabilitas Dadang–Ali Unggul Jauh dari Sahrul-Gun Gun