Komisi III Pastikan Negara Memperhatikan Keluarga Anggota Polres Way Kanan

“Negara tidak boleh abai. Komisi III DPR akan memastikan keluarga ketiga anggota Polri tersebut mendapatkan perhatian, santunan, dan pendampingan yang layak. Ini adalah bentuk penghargaan atas pengabdian para anggota yang gugur dalam tugas,” jelas Lola.
Lola mendorong evaluasi menyeluruh terhadap prosedur operasi standar (SOP) dan koordinasi TNI-Polri pascainsiden.
“Kejadian ini harus jadi momentum perbaikan serius. Tidak boleh ada lagi aparat yang gugur karena lemahnya sistem dan buruknya pengawasan. Ini bukan hanya tentang siapa yang salah, tetapi bagaimana kita semua berbenah,” tegas legislator dapil Jawa Barat XI tersebut.
Ia juga menyerukan agar situasi di Way Kanan segera dikendalikan.
“Masyarakat tidak boleh menjadi korban dari konflik antarlembaga. Aparat harus memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga,” pungkasnya. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Anggota Komisi III DPR RI Lola Nelria Oktavia menyampaikan dukacita mendalam terhadap korban penembakan anggota Polres Way Kanan.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Aparat Tembak Aparat, Hendardi: Negara Harus Tegakkan Supremasi Hukum
- Penembakan Polisi di Way Kanan, Syamsu Rizal Minta TNI Evaluasi Penggunaan Senpi
- Soal RUU TNI, Megawati Tak Mau Dwifungsi ABRI Kembali
- Legislator Komisi I Minta POM TNI Ikut Menyelidiki Kasus Tiga Polisi Ditembak di Lampung
- 2 Oknum TNI Diduga Penembak Mati 3 Polisi di Lampung Menyerahkan Diri
- Prajurit TNI Diduga Terlibat Penembakan Polisi, Legislator Singgung Opsi Peradilan Umum