Komisi V Sesalkan Kecelakaan Kapal Selat Sunda
Rabu, 26 September 2012 – 13:56 WIB

Komisi V Sesalkan Kecelakaan Kapal Selat Sunda
JAKARTA -- Anggota Komisi V DPR, Fraksi Partai Demokrat Nova Iriansyah menyesalkan kecelakaan kapal di Selat Sunda, Rabu (27/9). Pihaknya akan segera mengambil langkah konkrit atas kejadian ini. "Mendesak pemerintah Cq Dirjen Perhubungan Darat dan PT. ASDP (Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan) untuk mengusut tuntas kejadian ini," katanya, Rabu (27/9), kepada wartawan, di Jakarta.
Dia menambahkan, pihaknya meminta Komisi Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk melakukan investigasi menyeluruh terhadap kecelakaan ini dan menjelaskan kepada publik dalam waktu secepat-cepatnya.
Baca Juga:
"Kami meminta Kementerian Perhubungan untuk melakukan evaluasi dan audit tentang penyeberangan Merak-Bakauheuni mengingat padatnya jalur tersebut," paparnya.
Dia menjelaskan, Komisi V tengah memertimbangkan membentuk panitia kerja untuk kecelakaan ini, dan mengambil langkah-langkah konkrit apabila sudah ada kesimpulan.
JAKARTA -- Anggota Komisi V DPR, Fraksi Partai Demokrat Nova Iriansyah menyesalkan kecelakaan kapal di Selat Sunda, Rabu (27/9). Pihaknya akan segera
BERITA TERKAIT
- Gandeng Komdigi, Mentrans Iftitah Ingin Transformasi Transmigrasi Optimal
- Keluarga Gamma Rizkynata: Hukuman Aipda Robig Harus Maksimal, Jangan Dikurangi!
- RUU Penyelenggaraan Haji dan Umrah Perlu Partisipasi Publik demi Tata Kelola yang Adil
- Ahmad Luthfi: Jawa Tengah Siap Sambut Kedatangan Pemudik Lebaran 2025
- Warga Kampung Bayam yang Menempati Rusun Harus Bayar Rp 1,7 Juta per Bulan
- Tim BTB Gelar Aksi Resik Masjid Pascabanjir di Jatinegara