Komisi VI DPR: Semen Indonesia Mendukung Pembangunan Infrastruktur Prioritas Nasional

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi VI DPR RI Intan Fauzi mengatakan pembangunan infrastruktur menjadi salah satu fokus kebijakan pemerintah di tahun 2023.
Pemerintah dalam hal ini memiliki dua prioritas yang berkaitan dengan infrastruktur di 2023.
“Pertama, mempercepat penyelesaian pembangunan infrastruktur prioritas nasional dan kedua mendorong pertumbuhan sentra-sentra ekonomi baru, termasuk Ibu Kota Nusantara (IKN)," ujar Intan dalam sosialisasi di Kota Bekasi, 14 Maret 2023 lalu.
Dalam keterangan tertulisnya, Senin 3 April 2023, sosialisasi menggandeng PT Semen Indonesia (Persero) Tbk atau SIG.
Adapun tema besar yang diangkat adalah 'Membangun Indonesia Berkelanjutan yang Aman dan Ramah Lingkungan'
Dia menjelaskan infrastruktur merupakan penopang peradaban suatu bangsa. Pembangunan infrastruktur sangat penting bagi Indonesia, negara kepulauan dengan kekhasan kondisi geografis di dalamnya.
Oleh karena itu, pemerintah terus meningkatkan konektivitas antarkawasan serta berupaya melakukan pemerataan dengan memprioritaskan pembangunan di daerah dan desa.
Selain Kementerian PUPR, instansi lain yang berperan penting dalam pembangunan infrastruktur ini adalah Kementerian BUMN.
Anggota Komisi VI DPR RI Intan Fauzi mengatakan pembangunan infrastruktur menjadi salah satu fokus kebijakan pemerintah di tahun 2023.
- Pemerintah Perlu Mengambil Langkah Konkret Untuk Mendorong Masuknya Arus Investasi Asing
- Bakal Buyback Saham Rp300 Miliar, SIG Tempuh Lewat 2 Tahap Ini
- Pemerintah Diminta Cabut Moratorium Pengiriman Pekerja Migran Indonesia ke Timur Tengah
- Terima Kunjungan Kerja Komisi VI DPR, PTPN Group Tegaskan Hal Ini
- Yogyakarta International Airport Jadi Mahakarya Keunggulan Semen SIG
- Umumkan Kinerja Keuangan, SIG Jaga Konsistensi Menuju Bisnis Bahan Bangunan Berkelanjutan