Komisi VII DPR Dukung Pertalite, syaratnya...

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR Ramson Siagian menyatakan dukungannya terhadap hadirnya jenis bahan bakar minyak (BBM) bernama pertalite di pasaran.
Diakui Ramson bahwa DPR sempat tidak setuju dengan hadirnya BBM beroktan 90 ini, namun setelah mendengar penjelasan dari direksi Pertamina akhirnya mendukung.
Namun, sebelum memberikan persetujuan hadirnya pertalite, Komisi VII ternyata mengajukan satu syarat kepada Pertamina.
"Bahwa pertalite boleh diproduksi Pertamina, namun premium harus tetap ada," ungkap Ramson saat menghadiri acara launching Pertalite di SPBU Abdul Muis, Jakarta, Jumat (24/7).
Ramson menambahkan, bahwa kehadiran pertalite bukan untuk menggerus keberadaan Premium, namun untuk memberikan pilihan kepada masyarakat.
"Pertalite merupakan pilihan untuk kebutuhan masyarakat, yang menginginkan BBM berkadar oktan yang lebih tinggi dari premium. Jadi premium tetap ada," tegas Ramson. (chi/jpnn)
JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR Ramson Siagian menyatakan dukungannya terhadap hadirnya jenis bahan bakar minyak (BBM) bernama pertalite di pasaran.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Winfield Raih Penghargaan Best of the Best Agent Sinarmas Land 2025
- HIMKI Optimistis Industri Tetap Bertumbuh di Tengah Perubahan Geopolitik Dunia
- Brantas Abipraya Berkomitmen Jadi BUMN Konstruksi Terdepan di Indonesia
- Program Loyalitas Pelanggan Jadi Kunci di Tengah Kompetisi Ketat
- DPLK BNI Raih Penghargaan Brand for Good
- Berkat Inovasi & Transparansi Komunikasi, PLN Indonesia Power Raih Penghargaan PRIA 2025