Komite Konvensi Capres Tak Permasalahkan Status PNS

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Komite Konvensi Partai Demokrat (PD) Suaidi Marasabessy menyatakan bahwa pihaknya belum mengonfirmasi status Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang disandang Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat (AS), Dino Patti Djalal. Namun demikian, komite tidak mempermasalahkan apabila seorang PNS menjadi calon presiden (capres).
"Terus mengapa PNS menjadi capres?" kata Suaidi di Wisma Kodel, Kuningan, Jakarta, Selasa (27/8).
Ia menambahkan, seorang pegawai negeri dilarang jika ingin masuk partai politik. "Kalau pejabat negara kan boleh jadi capres," kata Suaidi.
Dino saat ini menjabat Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat. Karirnya dimulai pada 1987 ketika masuk Departemen Luar Negeri.
Selain itu, ia sempat menjabat sebagai Direktur Urusan Amerika Utara dan Amerika Tengah di Departemen Luar Negeri Republik Indonesia, sebelum akhirnya bersama Andi Mallarangeng kemudian ditunjuk sebagai juru bicara Presiden ketika Susilo Bambang Yudhoyono menjadi Presiden Indonesia. (gil/jpnn)
JAKARTA - Sekretaris Komite Konvensi Partai Demokrat (PD) Suaidi Marasabessy menyatakan bahwa pihaknya belum mengonfirmasi status Pegawai Negeri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?