Komitmen Amankan Wilayah Perbatasan
Sabtu, 06 Oktober 2012 – 14:29 WIB

Komitmen Amankan Wilayah Perbatasan
TAHUNA - Pengabdian Tentara Nasional Indonesia (TNI) di daerah perbatasan patut diapresiasi. Begitu juga para tentara yang bertugas di Kabupaten Kepulauan Sangtihe yang berbatasan langsung dengan Filipina dalam hal ini Pulau Balut. Di ulang tahun TNI ke-67 yang jatuh pada 5 Oktober, Pemkab Sangihe melalui Bupati HR Makagansa memberikan penghargaan yang tinggi bagi semua prajurit yang sedang mengabdi di perbatasan. Sementara itu, upacara peringatan HUT TNI digelar di halaman Kodim 1301 Tahuna, Jumat (5/10), kemarin. Dandim 1301 yang bertindak sebagai komandan upacara mengatakan catatan sejarah telah terukir dan terus terpatri hingga TNI kini mencapai HUT ke-67 dengan banyaknya pergorbanan harta benda, keringat dan dan airmata serta tetesan darah, bahkan jiwa raga dari pendahulu.
"Kami Pemerintah mengucapkan selamat merayakan ulang tahun TNI ke-67 semoga dalam pelaksanaan tugas selalu mengawal tiga aspek fundamental dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yakni menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia," harap Makagansa.
"Terima kasih untuk sumbangsih yang telah diberikan para prajurit TNI dalam menjaga perbatasan negara kita," tukasnya.
Baca Juga:
TAHUNA - Pengabdian Tentara Nasional Indonesia (TNI) di daerah perbatasan patut diapresiasi. Begitu juga para tentara yang bertugas di Kabupaten
BERITA TERKAIT
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung