Komjen Buwas Tegaskan Bareskrim Tak Berpihak di Kasus Budi Gunawan

Komjen Buwas Tegaskan Bareskrim Tak Berpihak di Kasus Budi Gunawan
Komjen Buwas Tegaskan Bareskrim Tak Berpihak di Kasus Budi Gunawan

jpnn.com - JAKARTA - Kabareskrim Polri Komjen (Pol)  Budi Waseso tak ingin pihaknya dianggap memihak Komjen Budi Gunawan (BG) dalam penanganan kasus dugaan korupsi yang menjerat bekas calon Kapolri itu. Buwas -sapaan Budi Waseso- menegaskan, pihaknya akan bersikap profesional dan transparan dalam mengusut kasus BG yang awalnya ditangani KPK dan Kejaksaan Agung itu.

"Jangan seolah-olah digulirkan ini polisi berpihak khususnya kepada Pak BG karena ini (BG) personelnya. Kita fair," ujar Buwas di Mabes Polri, Jumat (10/4).

Menurutnya, jika kasus itu memang tidak memenuhi unsur pidana maka Bareskrim pun akan menghentikan penyidikannya. "Kalau lanjut, ya lanjut," tegasnya.

Buwas bahkan mengaku ingin kasus BG secepatnya mendapatkan kesimpulan. Karenanya, saat ini Bareskrim Polri tengah menelaah berkas kasus BG yang dilimpahkan dari Kejagung itu.

Buwas menjelaskan, tim yang ditunjuk itu berasal dari berbagai unsur. "Kalau saya buat tim itu dari segala sudut tidak Divkum (divisi hukum) saja, tidak eksus (ekonomi khusus) saja, supaya pemahaman itu jelas," katanya.

Nantinya, Bareskrim akan melakukan gelar perkara dengan mengundang Kejagung, KPK, PPATK, serta ahli. "Kita internal juga menghadirkan Irwasum, Propam, Wassidik dan Divkum supaya unsur dari permasalahan ini jelas," bebernya.(boy/jpnn)

 

JAKARTA - Kabareskrim Polri Komjen (Pol)  Budi Waseso tak ingin pihaknya dianggap memihak Komjen Budi Gunawan (BG) dalam penanganan kasus dugaan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News