Komnas HAM Bakal Periksa Bupati Langkat Terkait Kerangkeng Manusia

jpnn.com, JAKARTA - Tim Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) bakal memeriksa Bupati nonaktif Langkat Terbit Rencana Perangin-angin menyusul temuan kerangkeng manusia di rumah politikus Golkar tersebut.
Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik menyebut proses pemeriksaan bakal dilakukan pada Senin (7/2).
Namun, dia tidak memerinci lokasi pemeriksaan kepada Terbit.
"Kami akan minta keterangan (Terbit, red)," kata eks dosen Universitas Sumatera Utara (USU) itu dalam acara diskusi secara daring, Minggu (6/2).
Taufan mengatakan bahwa ada beberapa hal yang ingin dipastikan Komnas HAM dari temuan kerangkeng manusia di rumah Terbit.
Satu di antaranya, soal jumlah penghuni di lokasi kerangkeng. Sebab, ada perbedaan data jumlah penghuni dari data Komnas HAM dan pengakuan Terbit.
"Jadi, data yang kami dapat, kan, ratusan. Namun, ketika ada satu video yang Pak TRP (Terbit Rencana Perangin-angin, red) diwawancara, dia, kan, menyebut ribuan," beber Taufan.
Komnas HAM sebelumnya menduga penghuni kerangkeng manusia yang berada di Terbit Rencana menerima kekerasan.
Tim Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) bakal memeriksa Bupati nonaktif Langkat Terbit Rencana Perangin-angin menyusul temuan kerangkeng manusia di rumah politikus Golkar tersebut.
- Keluarga Almarhumah Kesya Lestaluhu dan Kepala Suku Biak Mengadu ke Komnas Perempuan
- Kasus Pembunuhan Kesya, Komnas HAM Siap Mengawal & Melakukan Segala Daya Upaya
- Strategi Baru Komnas HAM Membangun Interaksi Publik Melalui Media Sosial
- Datangi Komnas HAM, Agustiani Tio Laporkan Kesewenang-wenangan KPK
- Putri Nikita Mirzani Diduga Alami Ini, Razman Nasution Datangi Komnas HAM
- Komnas HAM Diminta Selidiki Dugaan Pelanggaran Oknum Nakal yang Menahan WN India