Komnas HAM Harus Bersikap Adil Tangani Kasus Cebongan
Jumat, 12 April 2013 – 18:41 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua DPR, Priyo Budi Santoso mengatakan, Komnas HAM harus bersikap adil dalam penanganan kasus penembakan empat tahanan di Lembaga Permasyarakatan Cebongan, Sleman, Yogyakarta.
"Kalau itu menyangkut orang-orang sipil atau preman atau siapapun dia kalau sampai terbunuh aparat militer itu juga harus diperiksa," kata Priyo di DPR, Jakarta, Jumat (12/4).
Dia menilai, standar pelanggaran HAM berat itu tidak sekadar terbunuh saja, tapi misalnya ada sistem masif. Politisi Partai Golkar tersebut berpendapat bahwa kasus Cebongan bukan pelanggaran HAM, tetapi itu dinilai sebagai tindakan kriminal.
Sementara itu Wakil Ketua DPR RI, Pramono Anung mengatakan, menunggu keputusan Komnas HAM apakah ada pelanggaran HAM atau tidak dalam kasus Cebongan. "Kita tunggu hasil Komnas HAM memberikan pandangannya sebab itu yang utama," ucap Pramono.
JAKARTA - Wakil Ketua DPR, Priyo Budi Santoso mengatakan, Komnas HAM harus bersikap adil dalam penanganan kasus penembakan empat tahanan di Lembaga
BERITA TERKAIT
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
- Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
- BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai, Honorer Titipan Mencuat, Ternyata Ada Kejutan yang Muncul