Komnas HAM Turun Klarifikasi Jembatan “Indiana Jonesâ€
Minggu, 12 Februari 2012 – 01:50 WIB
RANGKASBITUNG - Aksi anak-anak sekolah Kampung Ciwaru, Desa Sangiang Tanjung, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak, Banten yang berani menempuh titian maut hendak kesekolah dengan merayap bergelantungan di atas jembatan gantung Ciwaru yang rusak pada (16/1) mengundang perhatian Komnas HAM. Komnas HAM meninjau lokasi eks jembatan gantung Ciwaru tersebut. “Setelah kami mendapatkan pemeparan dari Pemkab Lebak. Komnas harus kroscek ke lapangan dan setelah melakukan kroschek hasilnya akan kita serahkan ke komisi,” tukasnya.
“Kedatangan kami ke Lebak, untuk meminta penjelasan sekaligus kroscek terkait dengan pemeberitaan media massa mengenai aksi anak-anak sekolah dan warga yang nekad menggunakan jembatan gantung Ciwaru yang telah rusak dengan bergelantungan diatas jembatan Ciwaru. Kenapa bisa sampai seperti itu,” ujar Asri Octapianty, Kasubag rencana pemantuan dan penyelidikan Komnas HAM kepada Radar Banten, usai pemaparan di kantor BPBD.
Katanya, pihaknya hanya ingin memastikan hak anak sekolah dan hak perekonomian warga benar-benar terpenuhi pasca bencana musibah banjir dan tanah longsor di Lebak khususnya berkaitan dengan aksi anak-anak sekolah dan warga di jembatan gantung Ciwaru.
Baca Juga:
RANGKASBITUNG - Aksi anak-anak sekolah Kampung Ciwaru, Desa Sangiang Tanjung, Kecamatan Kalanganyar, Kabupaten Lebak, Banten yang berani menempuh
BERITA TERKAIT
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel
- Gunung Semeru Erupsi Lagi, Tinggi Letusan 600 Meter
- Ungkap Kasus TPPO, Polres Muara Enim Bekuk 1 Tersangka
- Pj Gubernur Jateng Dampingi Wapres Silaturahmi dengan 3 Ribu Nasabah PNM Mekaar
- Korban Helen di BPR Fianka Tak Cuma Tukang Sayur, Polda Riau Bidik Tersangka Baru