Kompak Unggah Foto yang Sama, Ayu dan Ivan Cari Sensasi?

jpnn.com, JAKARTA - Hubungan Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting kembali menjadi perbincangan warganet.
Hal ini terjadi setelah keduanya kompak mengunggah foto yang sama di akun Instagram masing-masing.
Foto tersebut diambil dari arah samping, namun memperlihatkan jelas wajah keduanya yang terlihat bahagia.
Selain foto, keterangan yang dituliskan keduanya juga menarik perhatian warganet. Pada keterangannya, Ivan Gunawan terlihat memohon doa terkait hubungannya dengan Ayu.
“Saya dan dia yg mencoba membangun istana kecil, Doa kan,” tulis Ivan.
Sementara Ayu, fokus menggambarkan foto yang diunggahnya.
“Ketika tersenyum bersama….. makasih udah nonton guys #kilauDmd,” ujarnya.
Melihat postingan keduanya, warganet mendoakan supaya Ivan dan Ayu bisa berjodoh.
Ivan Gunawan dan Ayu Ting Ting kompak mengunggah foto keduanya dengan pose yang sama lewat Instagram miliknya.
- Demi Impian Tinggal di Timur Tengah, Ivan Gunawan Belajar Bahasa Arab
- Pengin Bangun Mansion, Ivan Gunawan: Doakan Rezeki Deras Mengalir
- Ivan Gunawan Ingin Bangun Sebuah Mansion, Ini Alasannya
- Ivan Gunawan Ternyata Punya Impian Tinggal di Dubai
- Ivan Gunawan Rutin Belajar Bahasa Arab, Ini Alasannya
- Tren Busana Lebaran 2025, Ivan Gunawan Hadirkan Kingdom of Love