Kompak Usulkan Satu Nama Kandidat Cagub ke Setnov

Kompak Usulkan Satu Nama Kandidat Cagub ke Setnov
Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto. Foto: dokumen JawaPos.Com

Ketua DPR RI itu juga berharap, apa yang disampaikan DPD II Partai Golkar menjadi kekuatan di masa datang.

Dalam mewujudkan peningkatan persentase kemenangan Golkar secara nasional di atas 60 persen. Di mana saat ini Golkar baru mencapai 58 persen.

“58 persen ini juga sudah terbaik, dukungan kian meningkat tanda Golkar semakin nyata dicintai rakyat,” papar Setnov.

Dalam sambutannya, Setnov juga mengapresiasi jargon-jargon yang digunakan partai dalam mendorong pencalonan Ketua DPD I Partai Golkar NTB H Moh Suhaili FT.

Yaitu, Uheel untuk NTB 2018. Menurutnya kata Uheel kepanjangan dari Untuk Hari Esok Lebih Baik. “Esok yang lebih baik untuk menang, menang, dan menang,” ucap Setnov.

Ketua DPD II Partai Golkar NTB HM Suhaili FT mengatakan, melihat namanya diusulkan menjadi kandidat bacagub sebagai wujud ikhtiar menjadi pelayan dan abdi di tanah Bumi Gora. Suhaili, mengaku menyerahkan sepenuhnya kepada Allah SWT.(ewi/r7)


Jajaran pengurus DPD II Partai Golkar se-NTB mengeluarkan pernyataan sikap politik menghadapi pilkada 2018 mendatang.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News