KomPAS Siap Antar Anies ke Kursi Gubernur Jakarta
jpnn.com, JAKARTA - Relawan Komunitas Pemenangan Agus-Sylvi (KomPAS) pada putaran pertama pemilihan Gubernur DKI Jakarta 15 Februari lalu, memutuskan mendukung pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno pada putaran kedua Pilkada DKI 2017.
Deklarasi dilakukan di Posko KomPAS, Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis (23/3) siang. Dihadiri perwakilan Kompas dari setiap wilayah di Jakarta.
"Kami, elemen masyarakat yang tergabung dalam KomPAS, siap menjadikan Anies Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017-2022," ujar Ketua Umum Kompas Aan Mulyadi, saat membacakan deklarasi dukungan.
Aan mengatakan, deklarasi merupakan buah dari niat luhur dan serius, agar Jakarta lebih baik lagi. Karena pasangan Agus-Sylvi tidak bisa melanjutkan ke putaran kedua Pilkada DKI, maka Kompas menitipkan amanah dan kemenangan itu kepada Anies-Sandi.
"Kompas berdiri di setiap wilayah Jakarta. Anggotanya lebih dari 100 ribu dan banyak sayapnya. Seperti Kompas Bajaj dan Kompas Pasar," ucap Aan.
Usai dibacakan, naskah deklarasi kemudian ditanda tangani Aan, Ketua Dewan Pembina Kompas Herman Khaeron dan Anies Baswedan. Selain itu, Aan juga menyerahkan dokumen berisi data relawan Kompas di seluruh Jakarta kepada Anies.(gir/jpnn)
Relawan Komunitas Pemenangan Agus-Sylvi (KomPAS) pada putaran pertama pemilihan Gubernur DKI Jakarta 15 Februari lalu, memutuskan mendukung pasangan
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Anies - Sandi, dari Dwitunggal jadi Dwitanggal
- Survei Terbaru: PDIP Melejit Sendiri, Anies-Sandi dan Prabowo-Puan Bersaing Ketat
- Mural Wajah Anies Buatan PPSU Bikin Sandi Terbahak
- Sandi Temui JK Khusus Bicarakan soal Anies dan Pesan Prabowo
- Digusur Ahok - Djarot, Kampung Kunir Ditata Anies - Sandi
- Inikah Dalang Demo Bayaran untuk Serang Anies - Sandi?