Kompensasi untuk Tahanan Guantanamo

Kompensasi untuk Tahanan Guantanamo
Kompensasi untuk Tahanan Guantanamo
LONDON - Inggris akan membayar kompensasi kepada mantan tahanan Teluk Guantanamo, Kuba, yang diduga mendapat perlakuan kekerasan oleh negara tersebut. Nilai kompensasi mencapai jutaan dolar.

Menteri Kehakiman Ken Clarke akan memberi penjelasan di depan parlemen terkait kesepakatan penyelesaian di luar pengadilan dengan Binyam Mohammed dan sembilan mantan tahanan Guantanamo lainnya.

Sejumlah pria, semuanya berkebangsaan atau penduduk Inggris, ditahan di penjara Teluk Guantanamo, Kuba. Setidaknya enam diantara tahanan tersebut menuduh tentara Inggris terlibat dalam mengeniaya mereka sebelum tiba di Guantanamo.

Seperti dilansir AFP, pengumuman pembayaran kompensasi tersebut dilakukan setelah terjadi negosiasi selama berminggu-minggu antara pengacara kedua belah pihak. Stasiun televisi ITN melaporkan bahwa setiap mantan tahanan akan menerima USD 1,6 juta.

LONDON - Inggris akan membayar kompensasi kepada mantan tahanan Teluk Guantanamo, Kuba, yang diduga mendapat perlakuan kekerasan oleh negara tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News