Kompetisi Esports Antarsekolah, Hadiah Menggiurkan, Catat Tanggal Pendaftaran

Kompetisi Esports Antarsekolah, Hadiah Menggiurkan, Catat Tanggal Pendaftaran
Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI). Foto: Humas PBESI

Penyelenggaraan acara ini akan digelar secara online dan grand final akan digelar secara semi online di kantor PB Esports Indonesia, yang tentunya akan selalu mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

“Esports sebagai salah satu cabang olah raga baru akan senantiasa berusaha untuk mengharumkan bangsa. Kompetisi yang bertajuk Piala Pelajar Se Jabodetabek Season 1, dengan tagar #pelajaruntuknegeri, PBESI akan menyiapkan hadiah uang tunai kepada pemenang dan uang pembinaan esports kepada sekolah,” kata Frenky Ong.

PBESI menyiapkan total hadiah untuk Piala Pelajar Jabodetabek Season 1 ini sebesar Rp500.000.000.

Hadiah tersebut terdiri dari uang senilai Rp300.000.000 yang akan diberikan untuk para pemenang dan sebesar Rp200.000.000 akan diberikan sebagai uang pembinaan esports di sekolah.

Bagi pelajar sekolah menengah dan sederajat yang tertarik mengikuti pertandingan ini dapat mendaftarkan segera karena pendaftaran hanya akan dibuka sampai dengan 7 November 2020.

Adapun persyaratannya berstatus sebagai pelajar; satu tim wajib berasal dari satu sekolah yang sama; domisili sekolah berada di Jabodetabek; serta peserta wajib untuk ‘Like’ dan ‘Follow’ sosial media PB Esports Indonesia (@pbesi_official). (esy/jpnn)

Kompetisi esports antarsekolah menengah dan sederajat se-Jabodetabek, pendaftaran ditutup 7 November 2020.


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News