Kompetisi Sepak Bola Putri SD Digelar di Kudus, Sebegini Pesertanya
jpnn.com, KUDUS - Sebanyak 729 siswi dari 32 Sekolah Dasar (SD) di Kudus, akan unjuk kebolehan dalam ajang Milklife Soccer Challenge 2023.
Ajang besutan Bakti Olahraga Djarum Foundation ini diselenggarakan di Supersoccer Arena, Kudus, Jawa Tengah, mulai 15-18 Juni 2023.
Setiap sekolah mengirimkan timnya untuk bertanding di dua kelompok usia, yakni U-10 (24 tim) dan U-13 (37 tim).
Berbeda dengan kategori dewasa, sepak bola putri U-10 dan U-13 menggunakan bola ukuran 4 dengan diameter 63,5 hingga 66 cm dan berbobot 0,33-0,36 kg.
Luas lapangan pun menyusut menjadi 24x40 meter dan gawangnya berukuran 2x5 meter. Durasi permainan hanya 2x10 menit dengan waktu istirahat 5 menit.
Jika sepak bola umumnya berkekuatan 11 orang pemain, pada pertandingan sepak bola putri ini, satu tim terdiri dari tujuh orang pemain.
Milklife Soccer Challenge dimulai dengan babak penyisihan pada Kamis (15/6) hingga Sabtu (17/6) dan partai final yang akan diselenggarakan pada Minggu (18/6).
Brand Manager MilkLife Candy Lauw mengatakan ajang ini merupakan bentuk nyata atas komitmen menyehatkan anak-anak Indonesia.
Sebanyak 32 Sekolah Dasar (SD) di Kudus, akan unjuk kebolehan dalam ajang Milklife Soccer Challenge 2023.
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional
- Peringati Hari Toilet Sedunia, WPC Ajak Ratusan SD di Indonesia Lakukan Hal Ini
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Pernyataan Meutya Hafid soal Mata Pelajaran Coding Masuk Kurikulum SD-SMP, Simak
- Dukung Pertumbuhan Komunitas Lokal, SnackVideo Akan Bantu Sediakan Sarana Olahraga
- Kekuatan Merata, Ini 8 Tim Regional Surabaya & Solo yang Lolos Grand Finale Meet the World With SKF