Kompleks Kuburan Ini Bikin Miris, Dipenuhi Sampah
jpnn.com - BANJARMASIN – Sampah menumpuk di Kompleks Kuburan Muslimin Sungai Jingah, Banjarmasin. Hal itu membuat Abdullah kaget. Saat itu, dia sedang ziarah di makam orang tuanya.
"Khusus di makam orang tua saya saat ziarah Lebaran lalu, kurang lebih ada satu jengkal tumpukan sampah kantong plastik dan berbagai macam sampah lainnya. Namun sayangnya saya tidak sempat foto saat itu, karena langsung saja membersihkannya," kata warga Kelayan tersebut, Rabu (13/7).
Sementara itu, saat dikonfirmasi Radar Banjarmasin, Kabid Operasional Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Banjarmasin Mafliani langsung menindaklanjuti laporan tersebut.
"Kami sudah laporkan kepada Kabid Teknologi. Sore ini sudah langsung diperiksa," sebutnya.
Saat Idulfitri, petugas sampah yang bekerja terbatas. Karena itu tidak sedikit TPS atau TPST yang lambat proses pembersihannya.
"Mereka yang bertugas kan juga ingin kumpul dengan keluarga, walaupun cuma sebentar. Tapi saat ini mereka semua sudah bekerja seperti semula," ujar Mafliani.
Mafliani mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah melapor. "Laporan seperti ini yang kami perlukan. Karena pengawas yang kami punya di lapangan terbatas. Insya Allah laporan ini cepat kami tindak lanjuti, saya juga sudah menelepon pengawas agar ke tempat tersebut," tambahnya. (rzy/jos/jpnn)
BANJARMASIN – Sampah menumpuk di Kompleks Kuburan Muslimin Sungai Jingah, Banjarmasin. Hal itu membuat Abdullah kaget. Saat itu, dia sedang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 3 Rumah Rusak Tergerus Tanah Longsor di Lombok Timur
- Banjir Masih Merendam Dua Ruas Jalan di Jakbar
- Jadwal Keberangkatan Kereta Api Stasiun Bandung Berubah, Ini Daftarnya
- Ternyata Ada 16 Kendaraan yang Ditabrak Bus Pariwisata dari Bali
- Bus Pariwisata dari Bali Menabrak 4 Mobil dan 2 Motor di Kota Batu, 4 Meninggal
- Honorer Database BKN Menolak jadi PPPK Paruh Waktu, Waduh