Komplotan Pencuri Spesialis Rumah Kosong di Bekasi Ditangkap, Barang Buktinya Bukan Kaleng-Kaleng
Rabu, 19 Januari 2022 – 17:31 WIB

Konferensi pers kasus pencurian spesialis rumah kosong, bertempat di Mapolres Metro Bekasi Kota, Rabu (19/1). Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Polisi menangkap komplotan pencuri spesialis rumah kosong yang kerap beraksi di wilayah Kabupaten dan Kota Bekasi, Jawa Barat.
Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Hengki mengatakan polisi menangkap enam dari delapan pelaku.
Dua pelaku lainnya berperan sebagai penadah masih diburu polisi.
Keenam pelaku yang ditangkap berinisial S, 52, M, 23, R, 30, NH, 46, R, 46, dan E, 35.
Para pelaku merupakan pencuri yang sudah beraksi di sembilan lokasi.
Delapan lokasi terjadi pada 2021. Para pelaku terakhir beraksi pada Kamis (13/1/2022).
"Mereka menyasar rumah-rumah kosong yang tidak ada penghuninya," kata Hengki di Mapolres Metro Bekasi Kota, Rabu (19/1).
Hengki menambahkan para pelaku dalam aksinya memiliki perannya masing-masing.
Polisi menangkap komplotan pencuri spesialis rumah kosong yang kerap beraksi di wilayah Kabupaten dan Kota Bekasi, simak selengkapnya.
BERITA TERKAIT
- Bang Jago Bergolok yang Memaksa Minta THR Akhirnya Ditangkap
- Tiga Pemotor Asal Depok Tewas Seusai Tabrak Pohon di Bandung
- Mobil Avanza Diduga Sengaja Dibakar, Polisi dan Damkar Cianjur Lakukan Penyelidikan
- Libur Lebaran, Pengelola Wisata Jabar Diminta Maksimalkan Persiapan Infrastruktur Hingga Keamanan
- Mayat Wisatawan Bekasi yang Tenggelam di Pantai Ujung Genteng Ditemukan
- H-4 Lebaran, Arus Mudik Jalur Selatan Nagreg Mulai Ramai