Kompol Nanang Soal Pisau Pelaku Pembunuhan Sadis Ibu Guru di Halaman Sekolah, Ternyata

jpnn.com, BANDUNG - Kasus pembunuhan sadis terhadap guru berinisial AR, 50, di halaman SD Tilil 032, Kota Bandung, Jawa Barat, diduga direncanakan oleh pelaku.
Kapolsek Coblong Kompol Nanang mengatakan AR ditusuk oleh mantan suaminya NM, 56, menggunakan pisau.
Menurut Nanang, NM sempat menunggu korban di gerbang SD tersebut sebelum melancarkan aksi tersebut.
"Kalau berdasarkan fakta yang ada, dugaan kuat (pembunuhan) ini memang direncanakan," kata Nanang di Polrestabes Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa.
Meski begitu, polisi pun masih terus mencari petunjuk asal pisau yang digunakan pelaku saat menghabisi mantan istrinya tersebut.
Pelaku sendiri mengeklaim menemukan pisau tersebut dari lokasi.
Baca Juga: Fakta Terbaru Terkait Kematian Imelda di Areal Persawahan, Soal Alat Kelamin
“Kami masih mendalami, ini pisau dari mana, yang jelas ini ada padanya dan dibawa oleh yang bersangkutan," kata Nanang.(antara/jpnn)
Kasus pembunuhan sadis terhadap guru berinisial AR, 50, di halaman SD Tilil 032, Kota Bandung, Jawa Barat, diduga direncanakan oleh pelaku.
- Viral Pria Acungkan Pistol ke Pengendara Mobil di Kotbar Parahyangan, Kapolres Cimahi Bilang Begini
- Pendaki Wanita Asal Bandung dan Rekannya Meninggal di Puncak Carstensz
- 7 Hotel di Bandung Sajikan Bufet Buka Puasa, Menu Nusantara Hingga Timur Tengah
- Menjelang Ramadan, Polda Jabar Sidak Harga Pangan di Pasar Ciroyom Bandung, Begini Hasilnya
- Kabar Terbaru Kasus Pembunuhan Sadis di Subang, Giliran Abi Aulia
- Mengintip Persiapan Masjid Raya Bandung Menjelang Ramadan 1446 Hijriah