Debat Cagub DKI Kedua
Komunitas Masyarakat Bisa Tanya Langsung pada Paslon

jpnn.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta Sumarno mengatakan, persiapan pelaksanaan debat terakhir dua pasangan calon Gubernur DKI Jakarta, 100 persen telah siap.
Baik itu penataan panggung, konsep acara, maupun kesiapan masing-masing paslon untuk hadir.
"Persiapan sudah baik, semua calon hadir, komunitas masyarakat juga sudah siap. Nanti selain ada pertanyan, ada debat terbuka," ujar Sumarno, saat ditemui di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, jelang pelaksanaan debat, Rabu (12/4) petang.
Menurut Sumarno, debat kali ini akan berbeda dari sebelumnya. Ditandai adanya sesi debat antarcalon wakil gubernur.
"Debat sebelumnya kan cawagub hanya melengkapi. Nah sekarang diberi sesi tersendiri. Sehingga masyarakat bisa menilai," ucap Sumarno.
Perbedaan lain, pertanyaan yang akan diajukan pada pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno, tidak lagi hanya datang dari panelis, ada juga dari komunitas masyarakat yang ada di DKI Jakarta.
"Jadi masyarakat bisa mengajukan pertanyaan secara langsung. Kami memastikan komunitas masyarakat terpilih, tidak memiliki afiliasi dengan pasangan calon mana pun," tutur Sumarno.
Sementara itu terkait jumlah relawan yang dapat menyaksikan langsung debat kali ini, panitia kata Sumarno membatasi masing-masing hanya 120 orang, termasuk undangan VVIP.(gir/jpnn)
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta Sumarno mengatakan, persiapan pelaksanaan debat terakhir dua pasangan calon Gubernur DKI Jakarta, 100
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Febri Sebut Tak Ada Saksi yang Bilang Uang Suap Berasal dari Hasto
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- 7 Gugatan Hasil PSU Pilkada Sudah Masuk ke MK, Ini Daftarnya
- Rahmat Saleh Dorong KPU Jamin Pilkada Puncak Jaya tak Lagi Membawa Maut
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar