Komunitas Nelayan Pesisir Buktikan Komitmen Ganjar-Mahfud Wujudkan Kedaulatan Pangan

Komunitas Nelayan Pesisir Buktikan Komitmen Ganjar-Mahfud Wujudkan Kedaulatan Pangan
Bazar sembako murah dari Komunitas Nelayan Pesisir yang diadakan di Probolinggo, Jatim. Dok: sukarelawan Ganjar-Mahfud.

Kemudian Ganjar juga menyiapkan aplikasi Sistem Informasi Kelautan dan Perikanan (Siandin) sebagai bekal untuk memudahkan para nelayan dalam bekerja.

Salah satu program unggulan capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar-Mahfud pada Pemilu 2024 yaitu program penghapusan kredit macet nelayan. Mengingat Indonesia negara maritim, sudah selayaknya industri perikanan maju sehingga para nelayan dan keluarganya harus bisa hidup sejahtera.

Salah seorang warga bernama Suli (45) sangat berterima kasih dengan adanya bazar murah dari sukarelawan. Dia optimistis nasib para nelayan akan lebih sejahtera dan diperhatikan di bawah kepemimpinan Ganjar-Mahfud.

"Sembako murah itu cocok. Senang ada bazar murah, bagus. Rp 5 ribu dapat minyak, mie, ada gula. Semoga Ganjar-Mahfud jadi presiden dan wakil presiden. Mudah-mudahan lebih bagus lagi, Indonesia lebih maju," kata Suli. (cuy/jpnn)



Video Terpopuler Hari ini:

Komunitas Nelayan Pesisir mengadakan bazar sembako murah sebagai komitmen pasangan Ganjar-Mahfud dalam mewujudkan kedaulatan pangan.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News