Komunitas Nelayan Pesisir NTT Gelar Aksi Bersih-Bersih Pantai
jpnn.com, NGADA - Komunitas Nelayan Pesisir Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar aksi long march dan bersih-bersih pantai di Desa Tado, Kecamatan Riung, Kabupaten Ngada.
Koordinator Wilayah Komunitas Nelayan Pesisir NTT Berno Reinel Menang mengatakan kegiatan tersebut diikuti sekitar 300 nelayan dan masyarakat Desa Tado.
Sejak pagi, mereka sangat antusias mengikuti rangkaian acara sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo itu.
"Masyarakat Desa Tado sangat antusias untuk mengikuti kegiatan ini dan mereka ikut mendukung Bapak Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024," ujar Berno dalam siaran persnya, Kamis (29/12).
Berno menambahkan kehadiran sukarelawan Komunitas Nelayan Pesisir pendukung Ganjar itu ke Desa Tado tak hanya melakukan long march bersih-bersih pantai saja.
Namun, pihaknya juga untuk melaksanakan kegiatan lainnya seperti deklarasi dukungan Ganjar Pranowo Presiden 2024 hingga membagikan sembako.
Menurut Berno, kegiatan bagi-bagi sembako yang dilakukan itu untuk membantu memenuhi kebutuhan nelayan sehari-sehari.
Selain itu, juga untuk menjaring dukungan masyarakat kepada Ganjar Pranowo dan bisa menang pada Pilpres 2024.
Komunitas Nelayan Pesisir NTT menggelar aksi bersih-bersih pantai dan mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo.
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kipasan Optimistis Ridwan Kamil-Suswono Utamakan Keserasian Hubungan Antaretnis
- Ribuan Pemuda Indonesia Center Deklarasi Dukungan kepada Ridwan Kamil
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Purnawirawan TNI AL hingga Sukarelawan Damkar Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng