Komunitas OK OCE Matraman Pilih Duta Enyak Babeh Lansia
jpnn.com, JAKARTA - Lomba pemilihan Enyak Babeh 2018 yang diselenggarakan komunitas OK OCE Matraman di SDN 11 Utan Kayu Utara, Minggu (8/7), berjalan meriah
Ika Maya, perwakilan dari penyelenggara, menjelaskan bahwa pemilihan duta Enyak Babeh ini digelar sebagai bagian dari acara menyambut HUT ke-491 DKI Jakarta sekaligus sosialisasi Asian Games 2018.
"Kami sungguh tidak menyangka apresiasi yang sangat luar biasa dari para lansia untuk mengikuti lomba ini," kata Ika.
Pasangan Edi Sobari dan Susyati terpilih sebagai pemenang. Keduanya adalah pegiat lingkungan di Kecamatan Matraman, Jakarta Timur.
"Pak Edi ini ketua RW dan istrinya adalah ketua PKK yang aktif di RW 6. Mereka memiliki empat orang anak. Di lingkungannya dikenal berperilaku baik," kata Ika.
Ika menambahka, kriteria pemilihan duta Enyak Babeh ini tidak sekadar memilih sosok yang aktif di lingkungan rumah.
Dia menambahkan, sosok terpilih mampu memberikan teladan dalam banyak hal.
Salah satu pertimbangan terpilihnya Sosok Edi, kata Ika, yang bersangkutan telah membuktikan diri mampu melepaskan diri dari ketergantungan merokok aktif.
Lomba pemilihan Enyak Babeh 2018 yang diselenggarakan komunitas OK OCE Matraman di SDN 11 Utan Kayu Utara, Minggu (8/7), berjalan meriah
- OK OCE Kemanusiaan Muliakan Ramadan Lewat Berbagi Bersama Yatim dan Mustahik
- OK OCE Dukung Percepatan Ekonomi ala Sandiaga Uno
- Sandiaga Uno Sebut OK OCE Mampu Ciptakan Dua Solusi Besar
- 8 Tahun Kiprah OK OCE, Masih Jadi Buah Bibir Masyarakat
- OK OCE Sebut Peningkatakan UMKM Pacu Ekonomi Nasional
- Sahabat SandiUno Berbagi Ratusan Takjil, Hingga Santuni Yatim Piatu di Jakut