Komunitas Petani Sawit Tebo Dukung Gus Muhaimin Berkontestasi pada Pilpres 2024

jpnn.com, JAKARTA - Geliat dukungan kepada Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Gus Muhaimim Iskandar untuk maju di kontestasi pemilihan presiden (pilpres) 2024 terus mengalir.
Kali ini datang dari Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi. Puluhan petani sawit yang tergabung dalam Komunitas Petani Sawit Tebo, Jambi berkumpul untuk memberikan dukungannya kepada Gus Muhaimin pada Pilpres 2024.
"Kami dari Komunitas Petani Sawit kabupaten Tebo, Jambi siap mendukung Cak Imin menjadi Presiden 2024" ujar Cik Wardi selaku kordinator komunitas petani sawit Tebo, dalam keterangannya, Senin.
"Kami berharap jika Gus Muhaimin jadi presiden bisa mengontrol harga sawit supaya terus stabil."
Tentunya hal tersebut sejalan dengan visi Cak Imin - panggilan akrab Muhaimin, yakni menyejahterakan masyarakat desa khususnya para petani sawit di indonesia.
Mereka menaruh harapan besar pada Gus Muhaimin bisa menjadi presiden selanjutnya.
"Beliaulah tokoh yang peduli kepada nasib petani dan lantang menyuarakan bahwa pembangunan harus dimulai dari desa-desa," tutur Cik Wardi. (rdo/jpnn)
Geliat dukungan kepada Ketum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Gus Muhaimim Iskandar untuk maju di kontestasi pemilihan presiden (pilpres) 2024 terus mengalir
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Live Halalbihalal DPP PKB Dapat 1,1 Juta Like di Tiktok
- Fajar Alfian Minta Maaf Atas Ucapannya kepada Simpatisan Anies
- Nadya Alfi Roihana PKB: Tanpa Pers, Demokrasi Terkikis
- Harlah ke-26, Garda Bangsa Gelar Festival Dai TikTok
- Moratorium PMI Dicabut, PKB Sebut Devisa Tak Sebanding Nyawa
- PKB Bakal Usulkan DIY Jadi Daerah Laboratorium Bencana