Komunitas Tionghoa 'Gedung Gajah' Berbenah Menjelang Imlek (1)
Tetap Utuh setelah Dua Kali Kerusuhan Solo
Senin, 12 Januari 2009 – 00:14 WIB
POTRET PLURALITAS: Anak-anak berlatih berlatih olahraga beladiri taekwondo di kompleks Gedung Gajah, Jalan Juanda, Solo. Foto : Ichwan Gembeng Prihantono/Radar Solo/JPNN
Ujian berat dialami para pengurus, anggota, dan staf karyawan PMS saat meletus kerusuhan di Kota Solo pada 14–15 Mei 1998. Saat itu banyak toko milik warga Tionghoa, tak terkecuali milik anggota PMS, yang dirusak dan dijarah massa. Maklum, 70 persen di antara sekitar 3.000 anggota PMS adalah etnis Tionghoa.
Ironisnya, peristiwa tersebut justru terjadi setelah PMS sebulan sebelumnya melakukan aksi peduli sosial. Prihatin dengan warga Solo dan sekitarnya yang terimpit beban akibat krisis ekonomi, PMS mengumpulkan dana dari banyak pihak. Setiap hari mereka membagi-bagi sembako kepada warga Solo.
Sebagai ’’orang Jawa’’ di PMS, Suhardi dan satpam Mursidan saat itu mengaku tidak enak melihat rumah dan tempat usaha Humas PMS Sumartono Hadinoto dan Ketua Bidang Olahraga PMS Ny Willy Santoso ikut dilahap api. Meski demikian, setelah kejadian itu, warga internal PMS tetap utuh.
Mereka tidak mau mencederai semangat Tan Gan Swie dkk, pendiri Chuan Min Kung Hui, yang saat mendeklarasikan organisasi sosial Tionghoa itu memang tak mau eksklusif. Mereka terbuka kepada siapa saja untuk masuk. Tidak memandang etnis ketika berkegiatan.
Perayaan Imlek tinggal dua pekan lagi. Di Solo, Jawa Tengah, Perkumpulan Masyarakat Surakarta (PMS), organisasi komunitas Tionghoa tertua yang masih
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu