Komunitas Umat Hindu Sebut Bu Risma Contoh Pemimpin Untuk Semua Umat

Tak hanya dalam kerukunan umat bergama, umat Hindu juga mengapresiasi kinerja Risma dalam mengelola pembangunan di Kota Surabaya.
“Bu Risma selama ini sangat bagus memimpin Surabaya. Melanjutkan dari kepemimpinan Bambang D.H yang juga bagus, Bu Risma memolesnya di sana-sini hingga lebih bagus lagi,” kata Wayan.
“Kota Surabaya kan metropolitan kedua, dana pengelolaan kotanya juga besar. Nah, Bu Risma sudah berhasil mengelola itu semua dan menjadikan Surabaya lebih baik dan berkelas. Secara tata kota maupun secara kehidupan umat beragama,” katanya.
Untuk pemimpin Surabaya ke depannya, kata Wayan, bakal sulit mencari sosok yang setara Risma.
Untuk bisa sedikit menyamai saja butuh kerja sangat keras. Apalagi harus mengimbangi Bu Risma.
Selera pemimpin warga Surabaya juga jauh lebih tinggi standarnya setelah Risma.
“Pemimpin berikutnya harus bisa meneruskan program-programnya. Dan harus peduli pada umat beragama lain. Kepedulian yang besar seperti Bu Risma itulah yang harus diteruskan pemimpin Surabaya selanjutnya ke depannya,” pungkas Wayan. (*/adk/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Komunitas umat Hindu di Surabaya selama ini merasa aman dan damai bersama Bu Risma.
Redaktur & Reporter : Adek
- Wali Kota Surabaya Ancam Pengusaha Tahan Ijazah Karyawan, Tegas!
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Komplotan Perampok Terbongkar Setelah Satu Pelaku Ingat Orang Tua Sakit
- 4 Perampok Sopir Taksi Online di Surabaya Ditangkap, 1 Asal Sidoarjo, 3 Warga Cirebon
- Viral Es Krim Mengandung Alkohol di Surabaya, Aparat Bertindak!
- Gegara Video Influencer, Stan Es Krim di Surabaya Barat Disegel Satpol PP