Konate Bergabung, Sriwijaya FC Semakin Disegani Lawan
Sesuai rencana, kata Haris, Sriwijaya FC akan melakukan latihan menatap musim depan pada 4 Desember mendatang. Latihan akan diikuti beberapa pemain baru dan lama. Untuk pemain lama, macam Ichsan Kurniawan, Hapit Ibrahim, Manda Cingi, dan Teja Paku Alam.
Sementara pemain perekrutan anyar tidak semuanya bisa gabung latihan perdana. Termasuk sang pelatih Rahmad Darmawan yang sedang menjalankan ibadah umroh di Tanah Suci.
"Adam Alis, Zulfiandi, Samuel Christianson Simanjuntak, Syahrian Abimanyu, Yogi Rahadian, dan Alfin Tuasalamony adalah beberapa pemain baru yang akan gabung latihan perdana Sriwijaya FC. Sementara lainnya menyusul termasuk Vizcarra, Beto, dan Konate. Gabung dengan pemain lama, sekitar 25 pemain yang akan ramaikan latihan perdana nanti," jelasnya.
Salah satu suporter Sriwijaya FC berbendera Sriwijaya Mania (S-MAN) melalui Ketum Edy Ismail mengaku sangat senang dengan aktivitas Sriwijaya FC di bursa transfer. Terlebih setelah Konate Makan merapat. Ini karena mantan pilar Persib Bandung itu masuk dalam daftar rekomendasi mereka untuk direkrut manajemen.
"Kami senang dengan aktivitas bursa transfer Sriwijaya FC untuk musim depan. Apalagi setelah Konate gabung. Saya yakin skuat Sriwijaya FC musim depan akan disegani, bukan hanya lawan tapi juga masyarakat atau suporter lawan," tegas Edy.
Edy berharap, pergerakan di bursa transfer tidak berhenti di sini. Banyak pemain top yang belum didatangkan Sriwijaya FC. Misal, Hamka Hamzah, Maman Abdulrahman, dan Mohammad Robi.
Baginya, mereka bek yang masih bisa diandalkan jaga benteng pertahanan Sriwijaya FC meski sudah udzur. Mengingat, kemampuan mereka masih bisa jadi tumpuan di klubnya musim kemarin. (kmd/ion)
Sriwijaya FC terus mempersiapkan skuat untuk kompetisi mendatang. Itu terlihat dari agresivitas tim berjuluk Laskar Wong Kito ini dalam bursa transfer.
Redaktur & Reporter : Budi
- Sriwijaya FC Pecat Coach Yoyo
- Pelatih PSMS Yakin Bisa Redam Permainan Sriwijaya FC
- Bertandang ke Medan, Pelatih Sriwijaya FC Pastikan Pemainnya Tak Pura-pura Cedera saat Unggul
- Sriwijaya FC Gelar Laga Uji Coba Sebelum Hadapi PSMS Medan
- Liga 2 2023/2024 Hari Pertama: Persiba Bernasib Buruk, Duo Jatim Menang
- Rekrut 4 Pemain Asing Anyar, Rans Nusantara FC Punya Ambisi Besar