Kondisi Ambisibil Gelap Sulitkan Pencarian Trigana Air

jpnn.com - JAKARTA - Tim Basarnas hingga kini belum berhasil menemukan Pesawat Trigana Air yang hilang pada Minggu (16/8) sekitar pukul 15.00 WIT. Cuaca gelap semakin menyulitkan proses pencarian pesawat yang berisi 54 orang tersebut.
Staf Khusus Menteri Perhubungan, Hadi M Djuraid mengatakan, diperkirakan pesawat hilang berada di sekitar Ambisibil.
"Lost contac pesawat diperkirakan berada di sekitar Ambisibil. Proses pencarian pesawat masih nihil karena cuaca di daerah Ambisibil sudah gelap," ujar Hadi di Jakarta.
Terlebih, di Bandara Oksibil tidak ada stasiun meteorologi, sehingga informasi cuaca hanya disampaikan secara visual melalui orang tower di Bandara Oksibil. Saat ini, sambung Hadi, sedang dilaksanakan koordinasi dan persiapan oleh personel Basarnas Kabupaten Jayapura untuk proses evakuasi pada Senin (17/8) besok. (chi/jpnn)
JAKARTA - Tim Basarnas hingga kini belum berhasil menemukan Pesawat Trigana Air yang hilang pada Minggu (16/8) sekitar pukul 15.00 WIT. Cuaca gelap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?