Kondisi Pasien Korban Ledakan di RS TNI Belum Diketahui

jpnn.com - JAKARTA - Suasana di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Mintoharjo, Jakarta Pusat masih terlihat lengang hingga pukul 11.15, Kamis (6/3).
Sejumlah korban ledakan Gudang Amunisi Komando Pasukan Katak Kawasan Armada Barat, Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (5/3) masih dirawat.
Belum diketahui perkembangan kondisi terakhir pasien korban ledakan hingga hari ini. Sejumlah wartawan baik dari media cetak maupun elektronik masih terlihat menunggu perkembangan terakhir kondisi pasien yang dirawat di RS TNI tersebut.
Aktivitas di rumah sakit itu berjalan normal. Banyak pasien-pasien yang keluar masuk untuk berobat.
Diketahui bahwa total korban peristiwa ini adalah 87 orang. Satu orang meninggal dunia, yakni Sertu Iman Syafi'i. Kemudian, seorang dirawat di ICU dan satu lainnya di ICCU di RS TNI AL. Beberapa korban juga masih dirawat di Port Medical Tanjung Priok.
Kepala Pusat Penerangan Mabes TNI Laksmana Muda Iskandar Sitompul yang dikonfirmasi mengarahkan untuk langsung kepada Kepala Dinas Penerangan TNI AL Laksmana Pertama Untung Surapati.
"Silahkan langsung ke Kadispenal, Pak Untung," kata Iskandar saat dihubungi lewat pesan singkatnya, Kamis (6/3).
Sedangkan Untung dikonfirmasi telepon selulernya belum memberikan jawab. (boy/jpnn)
JAKARTA - Suasana di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Mintoharjo, Jakarta Pusat masih terlihat lengang hingga pukul 11.15, Kamis (6/3). Sejumlah korban
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pegadaian jadi Koordinator dalam Kolaborasi 23 BUMN untuk Menghadirkan Air Bersih di Batam
- Firnando Ganinduto Soroti Kasus Korupsi Minyak Mentah
- Penyelundupan 167 Bal Baju Bekas Asal Malaysia Digagalkan Berkat Sinergi Antarinstansi
- Soal Gelombang PHK Massal di Industri Tekstil, Sihar Sitorus Soroti Faktor Penyebab & Dampak Regulasi
- Alhamdulillah, Kabar Baik Bagi ASN dari Presiden Prabowo,THR Cair 100 Persen
- Dapat Penghargaan dari UNS, Mentan Amran Ikuti Jejak BJ Habibie