Kondisi Terkini Habib Bahar di Tahanan Polda Jabar

jpnn.com, BANDUNG - Habib Bahar bin Smith langsung ditahan di Polda Jabar setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus penyebaran berita bohong atau hoaks.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo menyampaikan kondisi terkini Bahar Smith di hari pertama penahanannya.
Mantan Kapolres Halmahera Selatan itu mengatakan pihaknya belum mengecek kondisi Habib Bahar yang terbaru, tetapi berdasarkan hasil pemeriksaan kesehatan sebelumya kondisinya sehat.
"Pada pemeriksaan kesehatan sebelumnya kepada yang bersangkutan, kondisinya sehat," kata Kombes Ibrahim di Mapolda Jabar, Selasa (4/1) dilansir JPNN Jabar.
Diketahui, Habib Bahar sudah ditetapkan sebagai tersangka pada Senin (3/1) malam.
Sebelumnya dia lebih dulu menjalani pemeriksaan oleh tim penyidik gabungan Ditreskrimum dan Ditreskrimsus Polda Jabar.
Dirkrimsus Polda Jabar Kombes Arief Rachman mengatakan berdasarkan hasil pemeriksaan, penyidik mendapatkan dua alat bukti yang sah sebagai dasar untuk menetapkan Habib Bahar sebagai tersangka.
Selain itu, pengupload video ceramah Habib Bahar berinisial TR juga ditetapkan sebagai tersangka dan langsung ditahan.
Kombes Ibrahim menyampaikan kondisi terkini Habib Bahar di tahanan Polda Jabar. Simak penjelasannya
- Kasus AKBP Fajar Cabuli Bocah, Mahasiswi Bernama Stefani Jadi Tersangka
- Polda Jabar Imbau Warga Tukar Uang Baru di Bank, Jangan di Inang-Inang Pinggir Jalan
- Arus Mudik, Polda Jawa Barat Siapkan Skema Rekayasa Lalu Lintas Hingga Pembatasan
- 24 Ribu Personel Polda Jabar Siap Amankan Operasi Ketupat Lodaya 2025
- Tersangka Kasus Judi Sabung Ayam yang Tewaskan 3 Polisi Melihat Oknum TNI Bawa Senpi
- Menjelang Arus Mudik Lebaran 2025, Ditlantas Polda Jabar Periksa Kondisi Jalur