Kondisi Terkini Kesehatan Ayu Ting Ting Setelah Terpapar Covid-19, Mohon Doanya
Jumat, 18 Februari 2022 – 19:08 WIB

Ayu Ting Ting. Foto: Instagram/ayutingting92
jpnn.com, DEPOK - Ayah Ayu Ting Ting, Abdul Rozak membenarkan kabar putri sulungnya sempat terpapar virus Covid-19.
Namun, dia menyebut pelantun Alamat Palsu itu kini telah dinyatakan negatif.
Kondisi Ayu Ting Ting sekarang dipastikan terbebas virus dan dalam masa pemulihan.
"Suddah (sembuh), doain ya," kata Ayah Rozak yang akrab disapa saat ditemui di kawasan Depok, Jawa Barat, Jumat (18/2).
Pensiunan PNS itu lantas memohon doa agar sang putri selalu diberi kesehatan.
"Doain ya (Ayu diberikan kesehatan)," pintanya.
Diberitakan sebelumnya, Ayu Ting Ting beberapa hari absen dari program Brownis di Trans TV.
Diduga Ayu Ting Ting sakit dan harus menjalani perawatan di rumah.
Ayah Ayu Ting Ting, Abdul Rozak membenarkan kabar putri sulungnya sempat terpapar virus Covid-19. Begini kondisinya sekarang.
BERITA TERKAIT
- Siap Goyang Kota Kelahiran, Ayu Ting Ting Bakal Gelar Konser Tunggal Perdana di Depok
- Begini Persiapan Ayu Ting Ting dan Keluarga Menjelang Idulfitri
- Puasa Sehat dengan Olahraga, Rahasia Fit selama Ramadan
- Diabetes Care Prodia Bidik Segmen Produktif yang Sibuk Kerja
- Bayer Hadirkan Inovasi Berbasis Sains Untuk Kesehatan & Pertanian Indonesia
- Edukasi Pentingnya Sarapan Bergizi, Herbalife Kunjungi 133 Kota