Kondisi Terkini Prof Nunuk Pascakecelakaan, Guru Honorer & Tendik Perlu Tahu
jpnn.com, JAKARTA - Kondisi Sekretaris Ditjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek Prof Nunuk Suryani mulai membaik.
Pascakecelakaan saat melakukan perjalanan darat dari Jakarta ke Solo pada Sabtu (12/2), kondisi Nunuk Suryani berangsur pulih.
"Alhamdulillah saya sudah membaik, berkat doa restu semuanya," kata Nunuk kepada JPNN.com, Jumat (18/2).
Dia menjelaskan, saat ini sudah latihan berjalan pakai walker dan insyaallah segera bisa beraktivitas lagi.
Nunuk yang masa cutinya tinggal sepekan lagi bertekad untuk segera bekerja kembali.
"Mohon doanya ya, masih banyak pekerjaan yang harus saya tuntaskan," ucapnya.
Yang mengharukan di kala sakit seperti ini, profesor pendidikan ini masih mengingat pekerjaannya menyelesaikan masalah guru honorer dan tenaga kependidikan.
Prof Nunuk yang saat ini menjalani perawatan di sebuah rumah sakit di Kabupaten Karanganyar bahkan masih mau membalas pertanyaan guru honorer soal seleksi PPPK tahap 3.
Sesditjen GTK Kemendikbudristek Prof Nunuk Suryani menyampaikan kabar mengenai kondisinya, mohon doa seluruh guru honorer dan tendik.
- Kasus Seleksi PPPK 2024, Kecerdikan Dinas soal Surat Keterangan Kerja Honorer
- Soal Perpanjangan Kontrak Ribuan Pegawai Non-ASN, Pak Alim Sanjaya Berikan Penjelasan Begini
- Tak Lulus Seleksi Administrasi, 218 Pelamar PPPK Pemkot Batam Mengajukan Sanggahan
- 5 Berita Terpopuler: 2 Masalah Tak Terduga Muncul, Honorer & PPPK Mendesak Gaji Tambahan, Jangan Kurang Manusiawi
- Ada Honorer Putus Kontrak Lolos Seleksi PPPK 2024, BKPSDM Kecolongan, Begini Ceritanya
- Guru Honorer Supriyani dan Orang Tua Korban Berdamai, Lihat