Kondisi Tol Cikampek Malam Ini
jpnn.com - JAKARTA - Arus lalu lintas via tol dari Jakarta menuju Jawa Barat dan Jawa Barat, Kamis (5/5) pada pukul 20.00 WIB, terpantau lancar.
"Arah Cikampek lalin lancar sampai kilometer 33. Untuk contraflow Km 32 sampai 40 sudah normal," kata Kasubdit Pembinaan dan Penegakan Hukum Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto saat dikonfirmasi beberapa saat lalu.
Meski terpancau lancar, lanjut dia, pihaknya masih memberlakukan sistem contraflow di Tol Cikampek. Rekayasa lalu lintas arus lalu lintas itu berlaku di Km 53 sampai Km 61.
Sebelumnya diketahui, pukul 10.45 tadi arus lalu lintas terpantau padat merayap di Tol Jakarta-Cikampek. Bahkan kemacetan terjadi dari Km 0 (Cawang, Jakarta Timur) hingga Km 57. (Mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- YES Gen Competition 2025 Ajak Generasi Muda Indonesia Berinovasi Tangani Permasalahan Lingkungan
- Gilang Juragan 99 Siap All Out jadi Sekjen Dewan Koperasi Indonesia
- Peresmian Kuil Hindu, Kemenhut Meminjamkan 2 Gajah Buat Acara Penyucian
- Polda Sulsel Siap Tindak Oknum yang Mengaveling Tanah di Hutan Mangrove
- Kajian Dominus Litis, Mahasiswa dan Pakar Hukum Nilai Berpotensi Terjadi Abuse of Power
- Mendes PDT Soroti Kasus Pemerasan Kades oleh Oknum LSM & Wartawan Gadungan