Konferensi E-Commerce Indonesia 2023 Sukses Digelar di Jakarta
jpnn.com - JAKARTA - Konferensi E-Commerce Indonesia 2023 yang diselenggarakan oleh Shan Hai Map menarik perhatian luas kalangan bisnis asal Tiongkok dan Indonesia.
Konferensi yang diselenggarakan di Grand Ballroom Hotel Pullman di Jakarta, Rabu (22/2), diikuti lebih dari 900 perusahaan terkait e-commerce dari Tiongkok, Indonesia, Singapura dan negara lain, dengan jumlah peserta melebihi 2.000 orang.
Menurut Wakil GM Shan Hai Map Astri Sianturi, pihaknya mengundang banyak tamu penting dalam konferensi tersebut.
Antara lain Ketua Kehormatan Asosiasi Pengusaha China Indonesia Yang Jianchang, Asisten Presiden Bank of China (Indonesia) Liu Yue dan Direktur People's Daily (Indonesia) Zhang Jie.
Perusahaan yang berpartisipasi dalam konferensi juga merupakan platform e-commerce ternama.
"PT Shan Hai Map sebelumnya sudah pernah mengadakan Konferensi E-Commerce Indonesia pada awal 2018."
"Setelah lima tahun, acara e-commerce diadakan kembali saat musim semi bermekaran di 2023. Acara ini menciptakan peluang komunikasi tatap muka antara penjual dan platform e-commerce."
"Selain itu, mempromosikan perusahaan layanan e-commerce yang unggul. Perusahaan Tiongkok yang berinvestasi di Indonesia juga disambut dengan baik oleh perusahaan di dalam dan luar negeri," ujar Astri dalam keterangannya, Rabu (22/2).
Konferensi E-Commerce Indonesia 2023 sukses digelar di Jakarta, menarik perhatian luas kalangan bisnis asal Tiongkok dan Indonesia.
- Snapcart Ungkap Marketplace Pilihan Brand Lokal dan UMKM
- Halaman Belakang
- WNA China Tewas Kecelakaan di Sungai Musi, Dokter Forensik Ungkap Temuan Ini
- PKN Membantu Pemerintah untuk Mengentaskan Masalah Stunting
- Bertemu Pengusaha RRT, Presiden Prabowo: Kami Ingin Terus Bekerja Sama dengan China
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun