Konferensi Tingkat Menteri G20 MCWE Angkat Tiga Isu Utama Perempuan
jpnn.com, BALI - Konferensi Tingkat Menteri G20 tentang Pemberdayaan Perempuan atau G20 Ministerial Conference on Women’s Empowerment/MCWE yang kedua sudah dilaksanakan pada 24 – 25 Agustus di Nusa Dua Bali.
G20 MCWE ini merupakan komitmen Indonesia untuk melanjutkan G20 MCWE yang pertama pada Presidensi G20 Italia 2021.
Penyelenggaraan MCWE 2022 dilatarbelakangi dampak yang menimpa kelompok perempuan akibat pandemi Covid-19 dan telah memengaruhi setiap aspek masyarakat.
Mulai dari kesehatan, pendidikan, hingga perdagangan internasional. Tantangan global lainnya tetap ada, termasuk perubahan iklim, pengangguran, kemiskinan, dan akses perempuan ke pembiayaan dan peningkatan kapasitas dan keahlian.
Pada saat yang sama terdapat kesenjangan dalam kapasitas negara-negara untuk mengatasi krisis yang terus berlanjut, termasuk dampak konflik geopolitik yang sedang berlangsung, terhadap perempuan dan anak-anak.
Berdasar kondisi tersebut, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) menetapkan tema “Recover Together, Recover Stronger to Close Gender Gap” dengan tiga isu utama dampak yang menimpa kelompok perempuan akibat krisis pandemi Covid-19.
Pertama adalah Peduli Ekonomi (Care Economy) Pasca COVID-19, berfokus pada pekerjaan perawatan yang tidak dibayar dan peluang yang hilang di pasar tenaga kerja.
Kedua, menutup Kesenjangan Gender Digital, membahas partisipasi perempuan dalam ekonomi digital dan pekerjaan di masa depan.
G20 MCWE ini merupakan komitmen Indonesia untuk melanjutkan G20 MCWE yang pertama pada Presidensi G20 Italia 2021.
- Pidato Perdana Jadi Presiden, Prabowo Minta Indonesia Tidak Mudah Bangga Jadi Negara G20
- Lewat Program 1MPACT, Bank Mandiri Dukung Perempuan Indonesia Jadi Penggerak Ekonomi
- UP & PERPINA Berkolaborasi Menyiapkan Perempuan Pemimpin Indonesia di Masa Depan
- Elite Glowbal Hadir Membuat Perempuan Indonesia Bersinar dan Bernilai
- She Runs The World: Heylocal Ajak Perempuan Indonesia Jadi Versi Terbaik Mereka
- Dorong G20 Manfaatkan Teknologi, Menaker Ida Ingin Ciptakan Ketenagakerjaan yang Tangguh