Konflik Meningkat, Gajah dan Harimau Direlokasi
Jumat, 12 Februari 2010 – 17:41 WIB
Konflik Meningkat, Gajah dan Harimau Direlokasi
JAKARTA - Konflik antara manusia dengan hewan, khususnya gajah, dilaporkan terus meningkat akhir-akhir ini. Demi memecahkan masalah tersebut, Kementerian Kehutanan (Kemenhut) pun berencana melakukan pemindahan lokasi (relokasi) hewan-hewan tersebut ke tempat lain. Darori pun menjelaskan, Ditjen PHKA dengan bantuan WWF-Indonesia dalam hal ini akan segera memberlakukan usulan Protokol Mitigasi Konflik Gajah yang telah lama dipersiapkan, terutama di Riau. Protokol ini mencakup strategi pengurangan konflik, penanganan insiden-insiden yang mencelakai gajah, pengelolaan pusat konservasi gajah, serta pengembangan mekanisme kompensasi bagi masyarakat yang mengalami kerugian akibat gangguan gajah pada kondisi tertentu.
"Masalahnya, kebanyakan warga yang masuk ke habitat hewan tersebut. Secara turun-temurun, pemukiman bertambah besar dan merangsek ke habitat hewan," kata Dirjen Perlindungan Hutan dan Konservasi Alam (PHKA) Kemenhut, Darori, Jumat (12/2), di kantornya.
Baca Juga:
Penyerangan gajah ke pemukiman penduduk, seperti kasus yang misalnya banyak terjadi di Riau, lanjut Darori, pada dasarnya memang antara lain disebabkan pemukiman yang terlalu dekat dengan habitat gajah. "Mau dipindahkan desanya, kebanyakan warga tidak bersedia. Akhirnya dibikin parit," tambahnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Konflik antara manusia dengan hewan, khususnya gajah, dilaporkan terus meningkat akhir-akhir ini. Demi memecahkan masalah tersebut, Kementerian
BERITA TERKAIT
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana
- Semangat Hari Kartini, Pertamina Dorong Perempuan untuk Berkarya & Salurkan Energi