Kongres PAN Diwarnai Keributan
Sabtu, 09 Januari 2010 – 12:47 WIB
Kongres PAN Diwarnai Keributan
BATAM - Kongres Partai Amanat Nasional (PAN) III di Batam yang siang ini tengah membahas tata-terbit pemilihan ketua umum, diwarnai kericuhan. Kejadian berlangsung di depan ruang Steering Committee Kongres PAN. Kericuhan dipicu sikap para ketua DPD PAN se- Sulawesi Utara yang memprotes panitia, yang mereka nilai tidak fair. Mereka menuntut keanggotaannya diselesaikan dulu sebelum Kongres masuk agenda pemilihan ketua umum. Muksin sendiri yang bisa lolos ke ruang kongres lantaran mengenakan ID card, yang tidak atas namanya sendiri. Muksin menuding DPP PAN memasukkan pemilih siluman.
"Selesaikan dulu masalah DPD, baru kongres," teriak Muksin Hasyim, salah seorang ketua DPD di wilayah Sulut, diikuti teriakan teman-temannya. "Sulut bermasalah, Indonesia Timur bermasalah," teriak mereka.
Baca Juga:
Muksin, sebagai pengurus PAN di daerah baru hasil pemekaran, belum dihitung suaranya dalam pemilihan ketum PAN. "DPP tidak fair, kandidat tidak bermasalah, panitia tidak profesional," teriak Muksin dan disambut teriakan temannya.
Baca Juga:
BATAM - Kongres Partai Amanat Nasional (PAN) III di Batam yang siang ini tengah membahas tata-terbit pemilihan ketua umum, diwarnai kericuhan. Kejadian
BERITA TERKAIT
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana