KONI Kepri Dorong Bangun Stadion Berkonsep Sport Mall

KONI Kepri Dorong Bangun Stadion Berkonsep Sport Mall
Foto: batampos /jpnn

"Jadi di stadion Tumenggung itu menjadi pusat aktifitas semua kegiatan olahraga. Semua jenis olahraga bisa digelar di sana. Warga juga bisa santai di sana karena aktivitas komersil ada di sana," katanya.

Sebaliknya, selama ini, masyarakat takut ke sana pada sore atau malam hari karena sangat sepi. Bahkan di sana jadi sarang tikus karena sangat jarang digunakan. Padahal fasilitas dan ruang seperti ini sangat dibutuhkan di Kepri.

"Jadi di sana bisa menjadi pusat latihan semua atlet. Misalnya voli, tenis, sepakbola, renang dan sebagainya. Jadi tetap ramai. Ini bisa juga menjadi tempat jogging warga Batam di pagi hari atau sore hari," katanya.

Menurutnya, luas stadion Tumenggung sudah cukup untuk ini. Jika memang tidak bisa dibangun baru, maka harus dilakukan revitalisasi. Ia yakin dukungan dari pemerintah pusat untuk usulan dari KONI Kepri ini. (ian/ray)


BATAM - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kepri mengundang menteri olahraga Imam Nahrawi ke Batam Januari mendatang. Ini untuk mendengar


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News