Konon Ada Bumbu Perpecahan Baru di Partai Berkarya yang Dipimpin Muchdi PR
jpnn.com, JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Beringin Karya (Berkarya) mengadakan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) di Jakarta pada Kamis (26/5) malam.
Ketua Umum Partai Berkarya Muchdi PR mengatakan munaslub itu diadakan guna menuntaskan berbagai persoalan internal, salah satunya tentang Mahkamah Partai.
"Munaslub yang kita laksanakan dengan tujuan menguatkan tekad bersama, terutama di dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga ada beberapa poin yang masih mengganggu kita semuanya," kata Muchdi di forum munaslub.
Dia menyebut akibat adanya gangguan itu, lebih dari satu tahun terjadi konflik di parpolnya yang berkutat pada masalah internal.
"Materi yang ada di munaslub kali ini adalah merevisi masalah Mahkamah Partai yang selama ini mengganggu perjalanan kita. Mudah-mudahan apa yang kita laksanakan malam ini mendapatkan apa yang kita harapkan," tuturnya.
Dia pun berharap dengan selesainya munaslub maka seluruh kader menyatukan tekad untuk menyongsong kejayaan di masa depan.
Terlebih lagi, dalam waktu dekat seluruh parpol termasuk Partai Berkarya akan menghadapi pendaftaran sebagai peserta pemilu pada Agustus 2022.
"Persiapan kita menghadapi pemilu, alhamdulillah kita telah melaksanakan secara maksimal," ujarnya.
Ketua Umum Partai Berkarya Muchdi PR menyatakan munsalub parpolnya diselenggarakan untuk menyelesaikan berbagai masalah internal ini.
- Jaksa Agung Diharapkan Tak Berafiliasi dengan Partai Politik
- Menjelang Pelantikan Prabowo-Gibran, MUI Keluarkan 3 Seruan Penting
- Tolak Berkas Pencalonan Dico-Ali, KPU Kendal Dinilai Melanggar Aturan
- 2 Daerah ini Paling Rawan Terjadi Pelanggaran Netralitas ASN
- 19 Anggota DPR Terpilih Mundur Demi Maju Pilkada 2024
- SBY Sebut Prabowo Punya Program Tepat Sasaran