Konon, Apple Menyiapkan AirTag Generasi Terbaru, Ini Bocorannya

jpnn.com - Konon, Apple menyiapkan alat pelacak generasi terbaru dari AirTag. Rencananya akan dirilis pada 2025.
Kabar itu datang dari buletin rutin Mark Gurman "Power On" yang dikenal kerap memberikan bocoran informasi-informasi yang tepat mengenai produk Apple.
AirTag generasi terbaru akan hadir dengan penyempurnaan fitur khususnya dari sisi privasi, mengingat pada generasi pertama banyak gugatan termasuk gugatan class action atas penyalahgunaan perangkat tersebut atas kasus penguntitan.
AirTag generasi kedua, menurut buletin Gurman diharapkan akan dirilis pertengahan 2025.
Gawai itu akan dibuat sedemikian rupa sehingga lebih sulit untuk melepaskan speaker.
Itu juga untuk melengkapi fitur dari Apple yang sudah ada sebelumnya untuk mengetahui pelacakan yang tidak diinginkan.
Selain itu, peringatan suara yang akan memberi tahu seseorang bahwa ada AirTag yang tidak dikenal di sekitar mereka.
Pada generasi kedua tersebut, AirTag digadang-gadang akan menghadirkan peningkatan jangkauan dan chip nirkabel internal.
Konon, Apple d menyiapkan alat pelacak generasi terbaru dari AirTag. Rencananya akan dirilis pada 2025.
- iPhone 16 Series Akhirnya Resmi Dijual di Indonesia, Cek Harganya di Sini
- Meta Kembangkan Instagram Khusus iPad? Patut Ditunggu!
- Apple Sebut iPhone 16 Series Sudah Bisa Dipesan Mulai 11 April 2025
- Apple Bakal Menghadirkan Fitur Penerjemah Percakapan di AirPods, Wow!
- Apple Sedang Merancang Ulang iOS, iPadOS, dan MacOS
- Ponsel Lipat Apple Diprediksi Mirip Samsung Galaxy Z Fold 6