Konon Barcelona Masih Berhutang Ratusan Miliar kepada Messi

Konon Barcelona Masih Berhutang Ratusan Miliar kepada Messi
Lionel Messi. Foto: C.Gavelle/PSG

jpnn.com, BARCELONA - Klub rakasa Spanyol Barcelona diduga masih berhutang sebesar 33 juta pounds (sekitar Rp 654 miliar) kepada mantan bintangnya, Lionel Messi, yang saat ini sudah berseragam Paris Saint-Germain.

Menurut El Espanol, Barca berhutang kepada Messi dalam bentuk bonus loyalitas bagi sang megabintang yang sudah mengabdi selama 21 tahun di Camp Nou.

Klub Katalan tersebut dilaporkan baru membayar setengahnya pada Juni 2020 lalu dari total jumlah bonus mencapai 66 juta pounds. Artinya, La Pulga -julukan Messi- masih punya hak sekitar 33 juta pounds yang belum dibayarkan.

Messi sendiri terpaksa berpisah dengan Barca di musim panas ini karena terbentur aturan pembatasan gaji yang terdapat di Liga Spanyol.

Kini pemenang enam kali Ballon d'Or itu telah menjadi bagian PSG untuk mengarungi musim 2021/22.

Les Parisiens mengikat Messi selama dua tahun dan memberinya gaji sebesar 35 juta euro (sekitar Rp 590 miliar) per musim.

Di musim terakhirnya berseragam Barca, pemain berusia 34 tahun itu sanggup mengemas 30 gol dari 35 laga yang ia mainkan di semua kompetisi.

Alumni La Masia (akademi Barcelona) itu juga mengantar Blaugrana merengkuh trofi Copa Del Rey di musim lalu.(sportsmole/mcr15/jpnn)

Kepindahan Lionel Messi dari Barcelona menuju Paris Saint-Germain masih meninggalkan sejumlah masalah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News